Pengumuman Pemilihan Direktur Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung Tahun 2024
PENGUMUMAN
Nomor 03/PL28/SENAT/2024
TENTANG
PEMILIHAN DIREKTUR
POLITEKNIK MANUFAKTUR NEGERI BANGKA BELITUNG
PERIODE 2024-2028
Dalam rangka pemilihan Direktur Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung Periode 2024-2028, kami mengundang Pegawai Negeri Sipil yang memiliki pengalaman jabatan sebagai Dosen untuk mengikuti Pemilihan Direktur Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung Periode 2024-2028 dengan ketentuan sebagai berikut:
- INFORMASI UMUM
- Informasi mengenai Pemilihan Direktur Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung dapat dilihat pada laman https://pildir.polman-babel.ac.id.
- Pemilihan Direktur Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung Periode 2024-2028 dilaksanakan dalam 3 (tiga) tahap dengan jadwal sebagai berikut:
- Tahap Penjaringan Bakal Calon Direktur: 6 Februari 2024 s.d 8 Maret 2024.
- Tahap Penyaringan Calon Direktur: 25-26 Maret 2024.
- Tahap Pemilihan Calon Direktur: 13 Mei 2024.
- PERSYARATAN
- Pegawai Negeri Sipil yang memiliki pengalaman jabatan sebagai Dosen dengan jenjang akademik paling rendah lektor.
- beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa;
- berusia paling tinggi 60 (enam puluh) tahun pada saat berakhirnya masa jabatan Direktur yang sedang menjabat;
- memiliki pengalaman manajerial:
-
- paling rendah sebagai ketua jurusan atau sebutan lain yang setara, atau ketua lembaga paling singkat 2 (dua) tahun di PTN; atau
- paling rendah sebagai pejabat eselon II.a di lingkungan instansi pemerintah.
-
- bersedia dicalonkan menjadi Direktur Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung;
- sehat jasmani dan rohani;
- bebas narkotika, prekursor, dan zat adiktif lainnya;
- setiap unsur penilaian prestasi kerja pegawai paling rendah bernilai baik dalam 2 (dua) tahun terakhir;
- tidak sedang menjalani tugas belajar atau izin belajar lebih dari 6 (enam) bulan yang meninggalkan tugas tridharma perguruan tinggi;
- tidak sedang menjalani hukuman disiplin tingkat sedang atau berat;
- tidak pernah dipidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang telah memiliki kekuatan hukum tetap;
- paling rendah Magister (S2);
- tidak pernah melakukan plagiat sebagaimana diatur dalam ketentuan peraturan perundang-undangan; dan
- telah membuat dan menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelengggara Negara (LHKPN) ke Komisi Pemberantasan Korupsi.
- KETENTUAN PENDAFTARAN
- Pendaftaran bakal calon Direktur dalam tahap penjaringan dilakukan secara daring melalui https://pildir.polman-babel.ac.id/pendaftaran mulai tanggal 6 Februari 2024 s.d 29 Februari 2024.
- Pendaftaran dilakukan dengan mengunggah formulir pendaftaran disertai dengan dokumen sebagai berikut:
- Kartu Tanda Penduduk (KTP);
- SK jabatan akademik terakhir;
- SK jabatan manajerial sesuai dengan persyaratan yang ditentukan, atau bukti lainnya yang memenuhi syarat;
- Surat Pernyataan Bersedia menjadi Direktur Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung periode 2024-2028;
- penilaian kinerja pegawai paling rendah bernilai Baik dalam 2 (dua) tahun terakhir;
- Surat Pernyataan tidak sedang sedang menjalani tugas belajar atau izin belajar:
- Surat Pernyataan tidak sedang menjalani hukuman disiplin tingkat sedang atau berat;
- Surat Pernyataan tidak pernah dipidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang telah memiliki kekuatan hukum tetap;
- Ijazah pendidikan terakhir;
- Surat Pernyataan tidak pernah melakukan plagiat;
- Bukti penyerahan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) ke Komisi Pemberantasan Korupsi;
- Surat Pernyataan Keaslian Dokumen yang menyatakan bahwa seluruh dokumen yang diserahkan sesuai dengan aslinya di atas meterai Rp 10.000;
- Daftar Riwayat Hidup;
- Pasfoto terbaru ukuran 4X6 berwarna; dan
- Seluruh surat pernyataan telah ditandatangan.
- Surat izin dari pemimpin institusi atau instansi bagi Bakal Calon yang berasal dari luar Polmanbabel.
- Dokumen persyaratan sebagaimana dimaksud pada butir 2 (dua), kecuali pasfoto, dalam bentuk dokumen hasil pindai berwarna dari dokumen asli dengan format pdf, sedangkan pasfoto dalam format jpg.
- KETENTUAN LAINNYA
- Setiap informasi yang terkait dengan Pemilihan Direktur Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung disampaikan melalui laman https://pildir.polman-babel.ac.id.
- Panitia Pemilihan dapat melakukan penyesuaian jadwal pelaksanaan pada setiap tahap pemilihan.
- Dengan telah mendaftar sebagai bakal calon Direktur maka bakal calon bersedia mematuhi semua persyaratan dan ketentuan yang berlaku dalam Pemilihan Direktur Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung.
Dikeluarkan di Sungailiat
Pada tanggal 5 Februari 2024
Ketua Senat,
dto
Indra Feriadi
NIP. 197602092014041001
Lampiran :